Petugas tengah menurunkan kotak suara dari truk saat di Gudang KPU Kota Cilegon, Jumat (27/9/2024). Foto IST

CILEGON, SSC – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cilegon mulai menerima logistik Pilkada 2024. Setelah sebelumnya tiba logistik segel dan kabel ties, Hari ini, Jumat (27/9/2024), KPU Kota Cilegon menerima ribuan bilik dan kotak suara.

Logistik berupa bilik dan kotak suara diterima di Gudang KPU Cilegon yang berlokasi di Kelurahan Ketileng, Kecamatan Cilegon sekitar pukul 11.30 WIB.

Ketua KPU Kota Cilegon, Patchurrohman bersyukur bilik dan kotak suara telah tiba dan diterima pihaknya. Bilik suara yang diterima sebanyak 2.590 buah dan kotak suara 1.308 buah.

“Pertama bilik suara dan kotak suara, dua jenis ini tadi sudah dihantarkan langsung di gudang KPU yang beralamat di Kampung Seneja., Kelurahan Ketileng. Dan sudah disimpan di Gudang KPU,” ungkap Patchurrohman dikonfirmasi.

Baca juga  Usai Ditetapkan dan Disumpah, Pimpinan DPRD Kota Cilegon Akan Bentuk AKD

Jumlah bilik dan kotak suara yang diterima tersebut, kata Patchurrohman telah menyesuaikan jumlah TPS di Kota Cilegon. Ia mengungkapkan, jumlah TPS di Cilegon ada sebanyak 646 TPS.

“Karena memang TPS di Cilegon itu tidak banyak, hanya 646 tps. Jadi 1 TPS untuk kotak suara 2, jadi 646 dikali dua. Kalau jumlah bilik per TPS sebanyak 3,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, pihaknya sehari sebelumnya  telah menerima segel sebanyak 31.126 pieces dan kabel ties 7.752 pieces.

Adapun logistik yang masih belum diterima diantaranya perlengkapan di TPS, surat suara dan beberapa logistik lainnya.

“Yang belum datang itu perlengkapan TPS seperti tinta, sampul masih berproses di sananya. Kalau sudah selesai, insya Allah  dikirim semua,” ucapnya.

Baca juga  Punya Basis Suara 40 Ribu, Dede Rohana Allout Bergerak Menangkan Helldy-Alawi di Pilkada Cilegon

“Untuk surat suara juga belum, karena baru kemarin proses pengiriman desain,” pungkasnya. (Ronald/Red)