
CILEGON, SSC – Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar bersama rombongan Forkopimda Provinsi Banten bersama Walikota Cilegon, Helldy Agustian secara langsung memantau pelaksanaan Pemilu hingga penghitungan suara di TPS Kota Cilegon.
Pantauan Selatsunda.com, Pj Gubernur Banten, Al Muktabar bersama unsur forkopimda Provinsi Banten, memantau 2 TPS di Cilegon. Yakni, TPS 003 yang berlokasi di Kelurahan Cibeber dan TPS 12 Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang.
Tiba di TPS 12, Al Muktabar langsung berdiskusi dengan masyarakat Kelurahan Jombang untuk memastikan pelaksanaan pemilihan di wilayah tersebut. Usai melakukan kunjungan ke TPS 12, rombomgan melanjutkan kunjungang ke TPS 10.
Pj Gubernur Banten, Al Muktabar mengatakan, sebelum memantau ke TPS Cilegon, ia bersama Forkopimda Banten memastikan kondisi kesehatan petugas KPPS.
“Kita cek satu persatu kesiapanya
Mantap polanya. Jika ada hal-hal yang mengalami kondisi kesehatan disiapkan di puskesmas lalu di rujuk
ke rumah sakit kota maupun profinsi untuk mendapatkam layanan lebih lanjut sesuai dengan kebutuhan kesehatan,” kata Al
Muktabar kepada awak media saat menitoring di TPS 003,” Rabu (14/2/2024).
Al menambahkan, selain memantau kondisi petugas KPPS sehat, ia bersama Forkopimda Banten juga melihat secara langsung proses penghitungan suara khususnya bagi surat suara presiden dan wakil presiden.
“Tadi kita sudah saksikan bersama dan segenap pelaksanaan Pemilu. Juga hadir KPU dam Bawaslu untuk pelaksanaan ini dan kalau kita lihat semua berjalan dengan lancar,” tambah Al.
Al juga menghimbau kepada petugas KPPS yang tengah melakukan proses penghitungan surat suara agar tetap fokus dan semangat dalam mendedikasikan dirinya untuk bangsa dam negara.
“Harus lebih semangat karena ini dedikasi untuk negara,” imbaunya.
Sementara itu, Walikota Cilegon Helldy Agustian yang turut mendampingi pada pemantauan Forkopimda Provinsi Banten, berpesan agar warga Cilegon tetap menjaga persatuan meskipun berbeda dalam pilihan.
“Intinya kan ini pilihan masyarakat jangan sampai ada ribut-ribut, semua sudah disaksikan secara real secara nyata intinya jangan ada perpecahan karena beda pilihan. Yang terbaik insyallah Allah berikan khususnya kepada warga Kota Cilegon,” pesannya. (Ully/red).