
JAKARTA, SSC – Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cilegon, Awab mendapat surat penugasan dari DPP Partai Demokrat untuk maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Cilegon 2024. Awab ditugaskan DPP Demokrat maju menjadi Calon Walikota Cilegon 2024.
Awab mendapatkan Surat Tugas Konsolidasi dengan Nomor:366/ST/CAKADA/SATGAS.PD/VI /2024 sebagai Bakal Calon Walikota Cilegon. Surat tersebut ditandatangani tanggal 25 Juni 2024 oleh Sekretaris Jendral DPP Demokrat, Teuku Riefky Harsya.
Awab menerima Surat Keputusan Penugasan sebagai Bakal Calon Walikota Cilegon saat di Kantor DPP Partai Demorkat, Jakarta, Rabu (26/6/2024). SK Penugasan diserahkan oleh Bappilu DPP Partai Demokrat, Samsul Bahara. Awab saat menerima SK didampingi Wakil Ketua DPC Demokrat Cilegon, Toto Liswanto.
Awab mengaku bersyukur mendapat penugasan dari partai untuk maju menjadi Bakal Calon Walikota Cilegon. Mantan Kasat Intel Polres Cilegon ini menuturkan terdapat beberapa poin yang ditugaskan DPP dalam surat penugasan. Diantaranya diminta untuk melakukan koalisi dengan partai politik memenuhi syarat maju pada Pilkada Cilegon.
“Pertama, melaksanakan komunikasi politik dengan partai-partai politik sahabat agar segera terpenuhi persyaratan dukungan minimal 20 persen koalisi partai politik untuk menjadi Pasangan Calon Walikota dan Calon Wakíl Walikota Kota Cilegon Provinsi Banten Tahun 2024,” ujar Awab di DPP.
Kemudian, Awab diminta untuk mencari calon wakil walikota untuk mendampinginya di Pilkada Cilegon.
“Kedua, mencari dan mengusulkan Pasangan Calon Wakil Walikota Kota Cilegon Provinsi Banten Tahun 2024,” terangnya.
Pada surat tugas tersebut, Awab juga ditugaskan untuk melaporkan hasil survey terkini dan koalisi Partai Politik yang sudah diperoleh kepada DPP Partai Demokrat, sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
“Dalam pelaksanaannya DPP Partai Demokrat akan melakukan monitoring dan evaluasi berdasarkan hasil laporan dan survey,” bebernya.
Awab mengungkapkan, dirinya setelah mendapat surat tugas akan langsung melakukan komunikasi politik. Baik dengan partai politik maupun para bakal calon walikota.
“Setelah mendapat surat tugas ini, kita langsung berkomunikasi politik. Baik dengan parpol dan bakal calon yang ada,” terangnya.
Awab menerangkan, dia maju menjadi bakal calon walikota untuk melakukan berbagai perubahan-perubahan di Cilegon. Baik berusaha untuk membuka lapangan tenaga kerja, mengatasi pengangguran dan melakukan pembagunan untuk Cilegon.
Awab mengaku siap bertarung pada Pilkada Cilegon 2024. Karena saat Pilkada 2020 lalu, Awab yang menjadi Calon Wakil Walikota berpasangan dengan Calon Walikota, Iye Iman Rohiman memperoleh sekitar 39ribu suara. Dengan modal pengalaman itu, Awab optimis dapat membawa Demokrat dan parpol koalisi menang pada Pilkada 2024.
“Suara pada Pilkada 2020 saat saya maju itu dengan Pak Haji Iye hampir 40 ribu. Itu memunjukan kalau saya sudah siap untuk maju Bakal Calon Walikota,” tegasnya. (Ronald/Red)