Pengendara melintas di Jalan Lingkar Selatan Kota Cilegon, Jumat (26/1/2024). Foto Ronald/Selatsunda.com

CILEGON, SSC – Perbaikan infrastruktur Jalan Lingkar Selatan (JLS) Kota Cilegon akan dilanjutkan oleh Pemerintah Pusat pada Tahun 2024 ini. Setelah tahun lalu, JLS diperbaiki dengan bantuan dana Instruksi Presiden (Inpres) senilai Rp 112 miliar, tahun ini rencananya akan kembali dilanjutkan dengan anggaran Rp 67 Miliar.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Cilegon, Tb Dendi Rudiatna mengatakan, perbaikan lanjutan infrastruktur JLS sebelumnya telah diusulkan pihaknya kurang lebih Rp 100 miliar. Setelah dikaji Pemerintah Pusat, perbaikan lanjutan infrastruktur JLS dari dana inpres akan terealisasi sebesar Rp 67 Miliar.

“Sudah ada (anggaran Pemerintah Pusat dari dana Inpres), kurang lebih Rp 67 miliar. Sudah masuk dan insya Allah akan terealisasi,” ungkapnya, Jumat (26/1/2024).

Dendi menyatakan, pelaksanaan pekerjaan perbaikan nantinya akan dikerjakan seluruhnya oleh Pemerintah Pusat. Saat ini, pihaknya hanya mengasistensi untuk menyiapkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan Pemerintah Pusat.

“Kita sudah asistensi dan sekarang mereka sedang menyiapkan dokumen lelang. Jadi mereka akan lanjutkan,” tuturnya.

Baca juga  Puluhan Pekerja PDSU Ngadu ke Walikota Robinsar Gegara Terancam PHK

Dendi menerangkan, jika melihat pekerjaan perbaikan yang dilakukan sebelumnya meliputi 3 Sekmen. Yakni perbaikan jalan dengan betonisasi, jembatan serta saluran drainase dan trotoar. Untuk saat ini, pihaknya belum memastikan infrastruktur apa saja yang akan diperbaiki. Namun diperkirakan perbaikan itu diantaranya untuk ruas jalan yang mengalami kerusakan dan keretakan dan lainnya.

“Kalau yang sekarang itu, yang jelas jalan beton yang mengalami kerusakan, terjadi retakkan dan segala macam itu pasti akan diangkat (diperbaiki) sama trotoar,” ujarnya.

Pihaknya memperkirakan jika seluruh dokumen telah disiapkan dan paket pekerjaan telah dilelangkan makan diprediksi perbaikan JLS lanjutan akan dilakukan pada Mei 2024.

“Inginnya mereka Mei itu sudah keluar, SPK-nya. Jadi kira-kira Mei sudah bergerak. Mereka sudah siapkan dokumen-dokumennya,” paparnya.

Ditanya adakah APBD Kota Cilegon yang dikucurkan untuk perbaikan JLS di tahun ini, Dendi menerangkan tidak dianggarkan. Fokus DPUPR tahun ini melakukan pekerjaan fisik pembangunan gedung dan jalan-jalan lingkungan.

“Untuk saat ini (APBD untuk perbaikan JLS) tidak ada,” pungkasnya. (Ronald/Red)