CILEGON, SSC – Gubernur NTB yang dikenal dengan sebutan Tuan Guru Bajang (TGB) memberikan penilaian yang sangat luar biasa kepada masyarakat di Banten. Ini terlihat dari agenda kali ini dengan berkeliling ke Kawasan Perumahan Cilegon Indah (PCI), Kelurahan Cibeber, Kota Cilegon, Jumat (4/3/2018)

Pada kunjungan kali ini, dirinya pun masih enggan berbicara banyak akan keinginan dirinya pada pencalonan sebagai Wakil Presiden RI 2019 mendatang.

Pantauan SSC di lokasi, semua ulama di Kota Cilegon mrnyambut hangat TGB. Para ulama yang hadir pun mendorong dirinya sebagai Wakil Presiden 2019 mendatang.

TGB mengaku bangga dengan masyarakat Banten yang masih memiliki semangat kebersamaan, semangat keagamaan, semangat membangun. Bahkan, Banten yang memiliki industri pun mampu bersaing dengan kuat.

Baca juga  Caleg DPRD Terpilih Dorong Ketua NasDem Cilegon Hawasi Syabrawi Maju di Pilkada 2024

“Masyarakat Banten luar biasa, bahkan semangat warga Banten pun masih sangat dipertahankan oleh mereka,” kata TGB, Jumat (4/3/2018)

Ia mengaku, Banten yang memiliki banyak industi. Namun juga harus diimbangi dengan para pekerja yang memiliki skill  kompeten. Dengan modal sosial ini tentunya Banten bisa memiliki daya saing yang kuat.

“Banten itu luar biasa. Masyarakat di Banten pun sangat mengedepankan semangat kebersamaan, semangat keagaamm bahkan saling membangun. Saya bangga dengan Banten. Saya berharap, masyarakat Banten tetap menjaga kekompakan agar tetap bersatu,”’pungkasnya. (Ully/red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini